EVAKUASI JENAZAH BRIPTU BERRY ADA 4 BRIMOB YANG DIBERONDONG TEMBAKAN
Emapat anggota Brimob Polda Papua dikabarkan tertembak saat kontak senjata di kawasan Banti, Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua. Belum diketahui siapa pihak yang dihadapi personel Brimob tersebut. Empat anggota yang tertembak yaitu Ipda Giay terkena di tangan kiri, Bripda Hence di kaki kiri, Bripda Mario di telapak tangan kiri dan Aipda Mustari paha kiri.
"Sebenarnya anggota sedang mengevakuasi yang kemarin (jenazah Briptu Berry Pramana Putra) lalu diberondong tembakan dari arah bukit," kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Polisi Ahmad Mustofa Kamal. Awalnya anggota Brimob Polda Papua melakukan patroli di sekitar Kali Bua. Tiba-tiba kelompok kriminal bersenjata pimpinan Sabinus Waker menembaki patroli anggota Brimob. Sehingga terjadi kontak senjata.
"Dalam kontak tembak tersebut dua personel Brimob Den B Timika mengalami luka tembak di antaranya Brigpol Mufadol Satuan Brimob Den B Timika, luka tembak pada kaki kiri Barada Alwin Satuan Brimob Den B Timika, lalu luka tembak pada bagian perut serpihan peluru mengenai tulang paha kanan, lambung dan kandung kemih," kata Kasubbid Penmas Bid Humas Polda Papua, AKBP Suryadi Diaz.
Kedua anggota yang luka sudah dievakuasi dan mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit PT Freeport di Tembagapura. Kondisi kedua korban dalam keadaan sadar dan sudah membaik dari kondisi sebelumnya. Personel Brimob melakukan pengejaran terhadap kelompok Sabinus Waker. Dalam kejadian tersebut anggota Detasemen B Timika Briptu Berry Pramana Putra tewas.
0 Response to "EVAKUASI JENAZAH BRIPTU BERRY"
Posting Komentar